SD ISLAM SURYA BUANA

Parent’s Day Seru Membuat Tempat Pensil dari Botol Plastik Bekas

Kegiatan parent’s day adalah salah satu kegiatan yang paling dinantikan oleh para siswa kelas 1-3. Kegiatan ini juga memberi kesempatan kepada wali siswa untuk merasakan menjadi guru dengan kegiatan yang menyenangkan dan tentunya dapat memberikan manfaat untuk para siswa. Kegiatan yang dilakukan setiap hari Jumat ini diharapkan juga menjadi jembatan penghubung antara para siswa dengan wali siswa untuk bisa saling mengenal, sehingga dapat terjalin hubungan yang baik ke depannya.

Kegiatan parent’s day dapat diisi dengan aneka kegiatan. Mulai dari mewarna, membuat kreasi daur ulang, mencoba resep masakan baru, melakukan percobaan sains sederhana, dan masih banyak lagi inspirasi kegiatan yang bisa diterapkan ketika kegiatan parent’s day. Kegiatan parent’s day kali ini di kelas 2E diisi oleh bunda Ananda Adiva dengan kegiatan membuat tempat pensil dari botol plastik bekas. Adapun alat dan bahan yang diperlukan yaitu botol plastik bekas, gunting, lem tembak, kain perca, kardus bekas, kain flannel, tutup gelas, dan pita. Faktor keterbatasan waktu membuat beberapa langkah kegiatan tidak bisa dilakukan di kelas. Kegiatan yang dilakukan di rumah adalah menyiapkan tatakan tempat pensil yang berasal dari kardus bekas. Kardus bekas dipotong melingkar membentuk tutup gelas. Setelah itu ditutup dengan kain perca dan membuat hiasan bentuk bulan bintang dari kain flannel.

Saat di sekolah para siswa bertugas memotong gelas plastik yang dibagi menjadi 2 bagian. Bagian bawah botollah yang akan digunakan sebagai tempat pensil. Langkah selanjutnya adalah menutup botol plastik dengan kain perca yang ditempel menggunakan lem tembak, tunggu sampai lem mengering. Tempel hiasan kain flannel yang sudah disiapkan menggunkan lem tembak. Langkah terakhir adalah menempel pita di bagian bawah botol.

Para siswa sangat antusias mengikuti langkah-langkah pembuatan yang telah dicontohkan oleh bunda Ananda Adiva. Mereka senang sekali bisa memanfaatkan tempat pensil hasil kreasi sendiri. Kegiatan ini tidak hanya bermanfaat untuk menjalin keakraban antara siswa dengan wali siswa. Lebih dari itu, kegiatan ini menjadi salah satu kegiatan untuk melatih keterampilan komunikasi, kolaborasi, kreatif, serta berpikir kritis.

Ditulis Oleh: Devi Ria Megasari, S.Pd.

Share your love