Tujuh November diperingati sebagai Hari Anak Internasional. Bertepatan dengan peringatan tersebut, Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak mengadakan kegiatan secara serentak se-Indonesia dengan tema Sehari Belajar di Luar Kelas. Kira-kira ragam kegiatan apa saja, ya yang diselenggarakan oleh SD Islam Surya Buana untuk menyemarakkan peringatan tersebut?
Bagi SBLovers tentunya belajar di luar kelas sangat sering dilaksanakan. Kegiatan belajar tersebut diberi nama Study Visual. Bahkan, hampir di setiap tema pembelajaran, para siswa SD Islam Surya Buana mengadakan pembelajaran di luar kelas. Lokasi tujuannya pun beragam. Sesuai dengan tema yang sedang mereka pelajari.
Nah, hari ini, seluruh siswa SD Islam Surya Buana mulai dari kelas 1-6 berkumpul di lapangan baru untuk belajar bersama-sama. Kegiatan tersebut tentunya diawali dengan doa, menyanyikan lagu Indonesia Raya 3 Stanza, dan senam pagi. Yang berbeda di pagi hari ini, para siswa belajar tentang mitigasi bencana yang dikemas dalam lagu dan gerak.
Pagi ini juga telah dilaksanakan deklarasi Sekolah Ramah Anak yang ditandai dengan pelepasan burung oleh Ibu Kepala Sekolah beserta perwakilan ketua kelas 1-6. Kegiatan pelengkap lain pada hari ini adalah para siswa makan bersama bekal bergizi yang telah disiapkan oleh Ayah Bunda. Bermain permainan tradisional juga menjadi salah satu kegiatan hari ini. Di antaranya, engklek, ular tangga, dan congklak.
Tak cukup sampai di situ, masing-masing tingkatan kelas juga mempunyai agenda kegiatan masing-masing. Tak lupa, kegiatan literasi tentang kegiatan hari ini juga telah dilaksanakan oleh para siswa.
Tepat hari ini juga, SD Islam Surya Buana mendapat kunjungan kerja K3S dari Kabupaten Paser, Kalimantan Timur. Para tamu tersebut disambut oleh tari Topeng Malangan dari siswa-siswi yang mengikuti ekstrakurikuler tari. Kegiatan dilanjutkan berkeliling melihat kondisi ruangan dan kelas sambil menuju lantai 3, tempat pertemuan dilaksanakan. Usai acara pembukaan, acara dilanjutkan dengan sambutan-sambutan, paparan program sekolah, ramah tamah, dan foto bersama.
Semoga semua kegiatan yang telah dilaksanakan hari ini dapat memberikan manfaat, khususnya untuk kemajuan SD Islam Surya Buana. Semoga menjadi salah satu hari yang bermakna bagi para siswa SD Islam Surya Buana dan Bapak Ibu K3S Kabupaten Paser. Tentunya, SD Islam Surya Buana akan senantiasa berproses untuk menjadi Sekolah yang Ramah Anak.
Ditulis Oleh : Shellya Khabib Dirgantari, S.Pd.I. dan Novi Eka Sulistiwati, S.Pd.
/ Wali Kelas 6B dan D
SD Islam Surya Buana